Thursday, September 25, 2008

Bingkisan8

Merasa selalu diberi dan setiap saat selalu merasa menerima pemberian dari Allah SWT dan Rasul-NYA sampai hati dan jiwa bergetar itu tidak mudah juga tidak susah (tergantung kepada Allah SWT & Rasul-NYA yang maha berkehendak).
Yang ada pada diri kita adalah selalu merasa kurang dan tidak pernah merasa cukup atas segala pemberian-NYA dan juga selalu meminta dikabulkan atas semua do'a-do'anya. Itulah si "Fikir"
Fikir berkata tidaklah pernah merasa berkecukupan & tidak pernah mau bersyukur kepada Allah SWT dan Rasul-NYA. Fikir cuma bisa bertanya, menimbang, menguji, sok tau dan mau tahu, padahal dia tidak mampu menerima dan menampung hasil dari pertanyaan-pertanyaan yang diungkapkannya sendiri yang pada akhirnya dia hanya cuma bisa mengeluh dan protes.
Dia adalah salah satu mahluk yang ada dalam diri kita yang seharusnya segera kita ajari, melatih dan menjinakkannya serta menundukkannya agar dia & kita menjadi sama-sama mukmin.
READ MORE - Bingkisan8

Bingkisan7

Dua kebahagiaan bagi orang yang berpuasa.
Bahagia ketika berbuka puasa dan Bahagia bertemu dengan Tuhannya.
READ MORE - Bingkisan7

Bingkisan6

Manusia yang tidak melakukan Dosa atau berbuat Dosa, perlu dipertanyakan tentang kemanusiaannya?
Wasiat : Habib Ali bin Abdurrahman Al Habsy
READ MORE - Bingkisan6

Bingkisan5

Semasih kita berada di dalam ruh pasti kita butuh kepada Allah SWT dan Rasul-NYA, dan kita pun Ridho sewaktu kita di maujudkan di dunia ini baik menjadi laki-laki atau perempuan, entah itu di Jakarta, Sumedang, Jerman, Afrika, Eropa dan lain sebagainya, baik miskin atau pun kaya, baik suka maupun duka, dan sebagainya dan sebagainya, pokoknya kita terima itu dan Allah SWT dan Rasul-NYA sudah Ridho.
Pertanyaannya :
Kenapa setelah kita seolah-olah tahu, mengerti dan Faham tentang dunia dan akherat kita ga mau atau kita ga Ridho diberikan penghidupan yang miskin dan ga mau diremehin orang serta selalu menginginkan surga dan menolak neraka.
Walhasil kita serba kekurangan dan ingin lebih bahkan ingin semuanya yang enak-enaknya saja.
kenapa ???

READ MORE - Bingkisan5

Bingkisan4

Tapi kenapa kita masih memilih seakan akan kita sanggup berbuat sesuatu, dan
Kenapa kita hanya Ridho kepada yang nikmat tanpa mau yang tidak nikmat seakan akan kita bisa berbuat?
Kenapa banyak orang yang mau menjadi TUHAN ?
30.08.08
READ MORE - Bingkisan4

Bingkisan3

Rasa jasmani maunya yang enak, lezat dan nikmat saja.
Rasa rohani maunya yang tenang, lapang dan senang saja.
Padahal Rahmat Allah Subhanahu Watta Alaa seringkali ada pada hal-hal yang menjengkelkan.
Dan seringkali kita menolak mentah-mentah Rahmat yang telah diberikan.
Hanya rasa batin yang mengerti akan hal itu.
READ MORE - Bingkisan3

Bingkisan2

Kekakuan melanda, tak ada gerak, tak ada ajak
Yang ada hanya sunyi, sepi dan membosankan.
Itulah yang selalu dirasa segala sesuatu yang dimulai dengan Hawa Nafsu.
READ MORE - Bingkisan2

Bingkisan1

Mata melihat kebaikan itulah Hakiki,
Kala melihat keburukan itulah Majaz,
Karena hakikinya semuanya adalah Nikmat.
READ MORE - Bingkisan1

ILMU


Ilmu merupakan HARTA ABSTRAK titipan ALLAH Subhanahu Watta Alaa kepada seluruh manusia yang akan bertambah bila terus menerus diamalkan. Salah satu bentuk pengamalannya adalah dengan membagikan dan mengajarkan ilmu itu kepada siapa saja yang membutuhkan. Tapi ...

Janganlah sombong dengan ilmumu yang sangat sedikit itu, karena jika Allah Subhanahu Watta Alaa berkehendak, niscaya ilmu itu akan sirna dalam sekejap. Beritahulah kepada orang yang tidak tahu dan ingin mengetahuinya, Tunjukkanlah kepada orang yang meminta petunjuk serta amalkanlah ilmu itu sebatas yang engkau mampu.
READ MORE - ILMU